Nominasi Festival Film Bandung 2023 Simak Daftarnya

INTREND.ID – Festival Film Bandung 2023 ke-36 sudah menetapkan sejumlah nominasi. Nominasinya diumumkan panitia pada 15 September 2023.
Adapun nominasi Festival Film Bandung 2023 meliputi sejumlah tayangan film yang telah melalui seleksi Regu Pengamat. Regu pengamat Festival Film Bandung 2023 mengamati film di bioskop, televisi, ataupun web/platform OTT.
Tayangan film yang menjadi objek amatan dalam Festival Film Bandung 2023 adalah film Indonesia, film impor, hingga serial Indonesia.
“Karya yang tayang di berbagai media tersebut, akan dinilai di FFB 2023 sepanjang tayang pada periode 1 September 2022 – 31 Agustus 2023,” demikian keterangan tertulis panitia Festival Film Bandung 2023 melalui laman media sosial Instagramnya, pada 8 September 2023 lalu..
Pada 10 September 2023, Regu Pengamat Festival Film Bandung 2023 merampungkan hasil seleksi.
“Alhamdulillah seluruh Regu Pengamat Festival Film Bandung sudah menuntaskan tugas pengamatan, dan telah mencapai kata mufakat,” demikian keterangan tertulisnya.
Dalam sistem pengamatannya, Festival Film Bandung menyatakan jumlah film yang diamati. Film Indonesia yang diamati adalah film yang tayang di bioskop dan web/OTT dengan komposisi 101 Film Bioskop dan 27 Film Web.
Total film yang diamati adalah 128 film Indonesia, 155 film impor, 46 serial televisi, dan 83 serial web dengan total 412 judul karya film di berbagai platform tersebut.
“Sesuai buku putih Panduan Penilaian Festival Film Bandung, karya yang sudah dinilai/diamati pada periode sebelumnya tidak dinilai kembali, meskipun masih tayang di periode penilaian kali ini,” demikian penjelasan panitia FFB 2023.
Chand Parwez Servia selaku Ketua Dewan Pembina Forum Film Bandung menyatakan bahwa perjalanan 37 tahun yang penuh romantika, pernah mendapatkan larangan menggunakan kata ‘festival’ untuk Festival Film Bandung (FFB) dari penguasa.
“Tetap konsisten dan jadi awal kelahiran Forum Film Bandung, yang para pendirinya oleh almarhum Rosihan Anwar disebut ‘orang-orang majenun’ dan sebagian besar juga telah almarhum. Tetapi semangat apresiatif untuk tontonan pilihan melalui rekomendasi ‘Terpuji’ tetap hidup bersama kehadiran generasi baru yang bergabung di FFB,” ujar Chand Parwez Servia dalam Salam Pembuka FFB 2023, 15 September 2023.
Berikut nomine FFB 2023 yang diumumkan panitia.
FFB 2023 Serial Web
Nomine Pemeran Utama Pria Terpuji Serial Web Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Abimana Aryasatya
“Marriage with Benefits” – Scovi Films
2. Antonio Blanco Jr
“A+” – Falcon Pictures
3. Kevin Ardilova
“Doa Mengancam” – Dapur Film
4. Omar Daniel
“Mantan tapi Menikah” – Fourcolours Films
5. Yoga Pratama
“12 Hari” – Trilenses Films
Nomine Pemeran Utama Wanita Terpuji Serial Web Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Mawar de Jongh
“My Ice Girl” – Screenplay Films, Wattpad Studios
2. Pevita Pearce
“Katarsis” – Screenplay Films
3. Sheila Dara Aisha
“Yang Hilang dalam Cinta” – Starvision, Cerita Films
4. Siti Fauziah
“Tilik The Series” – MD Entertainment
5. Zoe Abbas Jackson
“Bidadari Bermata Bening” – Skytree Pictures
Nomine Serial Web Terpuji Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. A+ – Falcon Pictures (PRIME VIDEO)
2. Bidadari Bermata Bening – Skytree Pictures (VIU)
3. Katarsis – Screenplay Films (VIDIO)
4. Tilik The Series – MD Entertainment (WETV) @md_entertainment
5. Yang Hilang dalam Cinta – Starvision, Cerita Films (DISNEY+HOTSTAR)
Nomine Sutradara Terpuji Serial Web Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Kimo Stamboel
“Teluh Darah” – Rapi Films (DISNEY+HOTSTAR)
2. Rako Prijanto
“Sabtu Bersama Bapak” – Falcon Pictures (PRIME VIDEO)
3. Randolph Zaini
“Katarsis” – Screenplay Films (VIDIO)
4. Wahyu Agung Prasetyo
“Tilik The Series” – MD Entertainment (WETV)
5. Yandy Laurens
“Yang Hilang dalam Cinta” – Starvision, Cerita Films (DISNEY+HOTSTAR)
Nomine Pemeran Pembantu Wanita Terpuji Serial Web Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Ayushita Nugraha
“Marriage with Benefits” – Scovi Films
2. Dinda Kanyadewi
“Kupu Malam” – MD Entertainment, Umbara Brothers Film
3. Rachel Amanda
“Drama Ratu Drama” – BASE Entertainment, Studio Antelope
4. Sandrinna Michelle
“My Nerd Girl 2” – Screenplay Films
5. Tika Panggabean
“Induk Gajah” – MD Entertainment
Nomine Pemeran Pembantu Pria Terpuji Serial Web Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Andri Mashadi
“Klub Kecanduan Mantan” – Wahana Kreator
2. Bisma Karisma
“Doa Mengancam” – Dapur Film
3. Fadi Alaydrus
“My Nerd Girl 2” – Screenplay Films
4. Kenny Austin
“Bestie” – Sky Films
5. Lukman Sardi
“Kupu Malam” – MD Entertainment, Umbara Brothers Film
FFB 2023 Film Indonesia
Nomine Penata Musik Terpuji Film Indonesia Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Abel Huray
“Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang” – Visinema Pictures, Legacy Pictures
2. Elwin Herdijanto
“Preman” – Introversy
3. Purwacaraka
“Miracle in Cell No.7” – Falcon Pictures
4. Ricky Lionardi
“Puspa Indah Taman Hati” – Starvision
5. Tya Subiakto
“Hati Suhita” – Starvision
Nomine Penata Artistik Terpuji Film Indonesia Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Allan Sebastian
“Suzzanna: Malam Jumat Kliwon” – Soraya Intercine Film
2. Asep Suryaman “Preman” – Introversy
3. Chaidir
“Catatan Si Boy” – MD Pictures, MVP Pictures, Dapur Film
4. Frans XR Paat
“Miracle in Cell No.7” – Falcon Pictures
5. Vida Sylvia
“Puisi Cinta yang Membunuh” – Starvision
Nomine Penata Editing Terpuji Film Indonesia Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Aline Jusria
“Like & Share” – Starvision, Wahana Kreator
2. Dinda Amanda
“The Big 4” – Frontier Pictures
3. Oliver Sitompul
“Ketika Berhenti di Sini” – Sinemaku Pictures, Legacy Pictures
4. Ryan Purwoko
“Catatan Si Boy” – MD Pictures, MVP Pictures, Dapur Film
5. Teguh Raharjo
“Qodrat” – MD Entertainment, Rapi Films
Nomine Penata Kamera Terpuji Film Indonesia Festival Film Indonesia ke-36 Tahun 2023:
1. Galang Galih
“Catatan Si Boy” – MD Pictures, MVP Pictures, Dapur Film
2. Hani Pradigya
“Qodrat” – Magma Entertainment, Rapi Films
3. Iqra Sembiring
“Hati Suhita” – Starvision
4. Muhammad Firdaus
“Virgo and The Sparklings” – Screenplay Bumilangit, Legacy Pictures
5. Yunus Pasolang
“Miracle in Cell No.7” – Falcon Pictures
Nomine Penulis Skenario Terpuji Kategori Film Indonesia Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Alim Sudio, Umay Shahab
“Ketika Berhenti di Sini” – Sinemaku Pictures, Legacy Pictures
2. Gina S. Noer
“Like & Share” – Starvision, Wahana Kreator
3. Makbul Mubarak
“Autobiography” – Kawankawan Media, Kaninga Pictures
4. Randolph Zaini
“Preman” – Introversy
5. Upi, Joko Anwar
“Sri Asih” – Screenplay Bumilangit, Legacy Pictures
Nomine Pemeran Pembantu Wanita Terpuji Kategori Film Indonesia Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Arawinda Kirana
“Like & Share” – Starvision, Wahana Kreator arawindak
2. Devina Aureel
“Hati Suhita” – Starvision
3. Hanggini
“Kembang Api” – Falcon Pictures
4. Lutesha
“Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang” – Visinema Pictures, Legacy Pictures
5. Putri Ayudya
“Gita Cinta dari SMA” – Starvision
Nomine Pemeran Pembantu Pria Terpuji Kategori Film Indonesia Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Arswendy Bening Swara
“Autobiography” – Kawankawan Media, Kaninga Pictures
2. Baim Wong
“Berbalas Kejam” – Karuna Pictures, Tiger Wong Entertainment
3. Bio One
“Balada Si Roy” – IDN Pictures
4. Denny Sumargo
“Miracle in Cell No.7” – Falcon Pictures
5. Muzakki Ramdhan
“Preman” – Introversy
Nomine Sutradara Terpuji Film Indonesia Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Charles Gozali
“Qodrat” – Magma Entertainment, Rapi Films
2. Hanung Bramantyo
“Miracle in Cell No.7” – Falcon Pictures
3. Randolph Zaini
“Preman” – Introversy
4. Teddy Soeriaatmadja
“Berbalas Kejam” – Karuna Pictures, Tiger Wong Entertainment
5. Upi
“Sri Asih” – Screenplay Bumilangit, Legacy Pictures
Nomine Pemeran Utama Pria Terpuji Film Indonesia Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Kevin Ardilova
“Autobiography” – Kawankawan media, Kaninga Pictures
2. Khiva Iskak
“Preman” – Introversy
3. Oka Antara
“Noktah Merah Perkawinan” – Rapi Films
4. Reza Rahadian
“Berbalas Kejam” – Karuna Pictures, Tiger Wong Entertainment
5. Vino G. Bastian
“Miracle in Cell No.7” – Falcon Pictures
Nomine Pemeran Utama Wanita Terpuji Film Indonesia Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Aurora Ribero
“Like & Share” – Starvision, Wahana Kreator
2. Graciella Abigail
“Miracle in Cell No.7” – Falcon Pictures
3. Prilly Latuconsina
“Puspa Indah Taman Hati” – Starvision
4. Syifa Hadju
“200 Pounds Beauty” – MD Pictures
5. Zulfa Maharani
“Qorin” – IDN Pictures
Nomine Film Indonesia Terpuji Festival Film Bandung ke-36 Tahun 2023:
1. Like & Share – Starvision, Wahana Kreator
2. Miracle in Cell No.7 – Falcon Pictures
3. Preman – Introversy
4. Qodrat – Magma Entertainment, Rapi Films
5. Sri Asih – Screenplay Bumilangit, Legacy Pictures
40 Nomine Film Impor Terpuji Festival Film Bandung ke-36 tahun 2023:
1. A Man Called Otto
2. Adipurush
3. Air
4. Ant-Man and The Wasp: Quantumania
5. Avatar 2
6. Babylon
7. Barbie
8. Black Panther: Wakanda Forever
9. Blue Beetle
10. Creed III
11. Don’t Worry Darling
12. Elemental Forces of Nature
13. Evil Dead Rise
14. Gran Turismo
15. Guardians of the Galaxy Vol.3
16. Home for Rent
17. Indiana Jones and the Dial of Destiny
18. John Wick Chapter 4
19. Lost in the Stars
20. M3gan
21. Mission Impossible: Dead Reckoning Part One
22. Oppenheimer
23. Pathaan
24. Puss in Boots: The Last Wish
25. Smugglers
26. Spider-Man: Across the Spider-Verse
27. Suzume No Tujimari
28. Teenage Mutant Ninja Turtles: Mutant Mayhem
29. The Childe
30. The Covenant
31. The Equalizer 3
33. The Fabelmans
33. The Little Mermaid
34. The Menu
35. The Round Up: No Way Out
36. The Super Mario Bros. Movie
37. The Woman King
38. Triangle of Sadness
39. Violent Night
40. Where the Crawdads Sing
Demikian informasi terkait Festival Film Bandung 2023 dan daftar nominasi yang telah diumumkan panitia. ***