INTREND Siber

Fadli Zon Merasa Terhibur Diroasting Mamat Alkatiri Berbeda dengan Hillary Brigitta Lasut

INTREND.ID – Fadli Zon merasa terhibur diroasting Mamat Alkatiri. Pengakuan Fadli Zon terkait merasa terhibur atas roasting Mamat Alkatiri itu disampaikannya pada Selasa 4 Oktober 2022.

Fadli Zon politikus Partai Gerindra ini menyampaikan perasaannya melalui cuitan di akun Twitter pribadinya.

Fadli Zon juga mengakui Mamat Alkatiri menyampaikan beberapa kata kasar saat stand up comedy dalam acara tersebut.

Mamat beberapa kali menggunakan kata kasar yang tampak dalam potongan sebuah rekaman video yang beredar di media sosial Twitter, 5 Oktober 2022.

“Saya ikut sebagai pembicara pada diskusi itu. Setelah selesai ikut diroasting oleh Mamat Alkatiri. Menurut saya wajar kritik-kritiknya, memang sesekali ada kata kasar. Tapi itulah “bumbu” komedi. Saya merasa terhibur n terpingkal-pingkal,” demikian tulis Fadli Zon dilihat In Trend pada Rabu 5 Oktober 2022.

Fadli Zon diketahui merupakan wakil rakyat di DPR RI. Fadli Zon diketahui ada dalam sebuah talk show saat Mamat Alkatiri meroasting dirinya.

Tak hanya Fadli Zon, anggota DPR RI lainnya pun turut hadir dalam acara talkshow tersebut.

Dia adalah anggota DPR dari Fraksi Partai NasDem, Hillary Brigitta Lasut. Ada pula politikus lainnya seperti Emil Dardak dan Puteri Komarudin.

Pernyataan Fadli Zon tadi disampaikan sebagai respons atas langkah Hillary Brigitta Lasut yang melaporkan komika Mamat Alkatiri ke Polda Metro Jaya.

Laporan itu diunggah Hillary Brigitta Lasut di akun Instagram pribadinya. Dia melaporkan Mamat Alkatiri atas dugaan pencemaran nama baik.

Laporan itu juga diunggah di akun @hillarylasut. Dalam unggahan itu, Hillary mengupload foto laporan polisinya.

Laporan polisi itu bernomor LP/B/5054/X/2022/SPKT/POLDA METRO JAYA, tanggal 3 Oktober 2022.

Hillary Brigitta Lasut menganggap apa yang disampaikan Mamat Alkatiri mengandung unsur Bully dan verbal harrasment.

“Yang bilang anj*ing dan t*i bukan penghinaan, coba aja kalo dia ngomong begini ke ibu atau anak kalian memang pejabat publik boleh di kritik. Tapi setau saya di Indonesia mau dia pejabat publik mau dia pembantu rumah tangga, tetap tidak boleh dibully apalagi dimaki. Gausah bawa-bawa saya pejabat publik harus siap dikritik deh. T*i dan goblok bukan kritik. Itu BULLY DAN VERBAL HARRASMENT,” itu yang ditulis Hillary Brigitta Lasut seperti dikutip, Rabu 5 Oktober 2022.

Hillary Brigitta Lasut menerangkan bahwa laporan itu untuk menegakkan hukum bagi dirinya sendiri.

Tampak dalam laporan tersebut itu pelapor adalah kuasa hukum Hillary, Muhammad Fauzan Rahawarin.

Terlapornya adalah Mamat Alkatiri yang dalam laporan itu tertulis Mamat Alkatari. Hillary Brigitta Lasut menganggap bahwa dirinya menegakkan hukum atas dirinya sendiri sebagai seorang yang mempelajari hukum hingga S3.

“Untuk apa mahasiswa hukum belajar hukum kalau tidak mampu menegakan hukum. Saya sudah berjuang belajar sampai S3 hukum, kalau hanya karena rasa tidak enak atau takut dibilang antikritik lalu saya tidak menegakan hukum untuk diri saya sendiri, maka saya tidak pantas dibilang mahasiswa hukum,” demikian tertulis dalam akun tersebut.

Sontak sejak 4 Oktober 2022 Mamat Alkatiri menjadi trending topic di Twitter. Warganet rerata turut memberikan dukungan kepada Mamat Alkatiri akan roastingnya kepada anggota DPR.

Akun Twitter Teguh Aprianto @secgron misalnya justru mempertanyakan posisi anggota DPR yang terkesan antikritik.

“Jadi @MamatAlkatiri ngeroasting terus balasannya malah dilaporkan ke Polda Metro sama yang katanya anggota DPR termuda ini pakai pasal pencemaran nama baik. Wakil rakyat tapi anti kritik itu konsepnya gimana ya?,” cuit Teguh.

Meski begitu, ada pula yang menyayangkan cara Mamat mengungkapkan rostingnya dengan kata-kata makian dan kasar.

MaraHendra hutasuhut @mara_hendra mencuit, “Tp sih bang Mamat udah over sih kalau Ampe keluar kata2 ta* dan an**ng..bkn ngk roasting lg itu mah bang..aku ngk nonton ya bang..itu versi pengacara nya pelapor.mohon di koreksi kalau salah.”

Apa sebenarnya roasting Mamat Alkatiri sehingga membuat munculnya laporan polisi terhadap dirinya?

Menurut laporan Detik.com, roasting Mamat yang berujung pada laporan polisi disampaikan pada 1 Oktober 2022.

Dalam materi roasting, Mamat sempat pelontarkan kataa-kata kasar.

Dalam sebuah unggahan video dari Teguh Aprianto @secgron Anda bisa menyimaknya meskipun hanya potongan. ***

Baca Artikel lainnya di Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
DMCA.com Protection Status